News

Lebih Siap Dengan XJTLU Pre-Departure Briefing 2017!

August 8, 2017

Tanggal 7 Agustus 2017 kemarin, Xi’an JiaoTong-Liverpool University (XJTLU) mengadakan Pre-Departure Briefing untuk siswa-siswi Indonesia yang sudah diterima dan akan belajar di XJTLU tahun ajaran 2017-2018 ini.

Pre-Departure Briefing adalah sebuah acara yang bertujuan memberikan arahan singkat mengenai hal-hal yang perlu dipersiapkan sebelum berangkat belajar ke negara tempat teman-teman menuntut ilmu. Di kesempatan kali ini, yang mengadakan acara ini adalah Xi’an JiaoTong-Liverpool University (XJTLU).

Acara ini ditujukan untuk teman-teman yang sudah mendapatkan surat tanda diterima (offer letter) dari XJTLU dan sudah menerima tawaran untuk menjadi siswa/i XJTLU. Orang tua dan yang terkait juga tentu saja diperbolehkan ikut untuk lebih mengetahui proses studi ke luar negeri para putra-putrinya.

Tim EDUWORLD ikut di acara XJTLU Pre-Departure Briefing 2017 ini menemani para siswa/i yang akan menuntut ilmu ke XJTLU, China.


Lalu apa-apa saja sih yang dibicarakan di acara ini?

Memang apa yang perlu dipersiapkan?

  • Tanggal-tanggal Penting

Para siswa/i Indonesia yang kategorinya adalah mahasiswa internasional di XJTLU, China perlu mengetahui tanggal-tanggal penting seperti tanggal dijemput di bandara oleh kampus*, orientasi, mulai pelajaran, dll. sehingga bisa merencanakan tanggal keberangkatan dengan baik. XJTLU memberitahukan tanggal-tanggal penting di acara pre-dept untuk memastikan bahwa semua siswa menerima informasi yang sama.

Eduworld hadir untuk membantu mengingatkan para siswa dan orang tua mengenai tanggal-tanggal penting ini sehingga tidak salah book tiket perjalanan dan lain sebagainya.

  • Akomodasi

Sebelum berangkat, mahasiswa internasional harus menentukan tempat tinggal selama mereka belajar di negeri orang. Hal ini wajib dilakukan. Negara tidak akan mengabulkan permohonan visa pelajarmu bila akomodasimu belum jelas. Why? Negara tidak bisa membiarkan tamu terlantar di negerinya. Dan universitas sebagai sponsor yang menjamin keberadaanmu di negara tersebut, dalam hal ini XJTLU di negara China, harus memastikan bahwa kamu mempunyai tempat tinggal selama menempuh studi di XJTLU.

Karena itu, bila sebelumnya mahasiswa internasional belum mengurus akomodasi, XJTLU mengingatkan kembali untuk segera mengurusnya. Don’t worry about it though. Eduworld selalu memikirkan apa yang terbaik untuk kalian dan memastikan kalian punya akomodasi.

  • Penjemputan di Bandara

Penjemputan di Bandara merupakan hal optional. Siswa/i Indonesia bisa memilih untuk mendapatkan free service ini atau juga memilih untuk tidak mendapatkannya. Di acara ini, XJTLU memberikan detail mengenai servis ini seperti lokasi meeting poin, tanggal-tanggal penjemputan, dll.

Eduworld selalu merekomendasikan para siswa untuk memilih opsi ini. Why? To make everything easier. Teman-teman tidak perlu lagi repot memikirkan naik transportasi apa, berapa biaya yang dikeluarkan dll untuk sampai kampus karena pihak kampus akan menjemput, menyambut, menemani kalian hingga kalian sampai di kampus. (Besides, sshhh, it’s free.) Dan jangan khawatir, Eduworld akan menemani kalian di acara ini untuk meyakinkan kalian bahwa yang menjemput di bandara nanti bukanlah orang berbahaya dan tidak perlu merasa asing 😉 You need no worry about it.

  • Orientasi

Sebagai mahasiswa baru (dan non-lokal), orientasi menjadi acara yang sangat penting dan wajib. Orientasi memberikan kesempatan untukmu berkenalan dengan sesama murid XJTLU baik yang datang dari China maupun negara lain. Tidak hanya untuk berkenalan, minggu Orientasi juga merupakan minggu penting untuk kamu mengurus ijin menetap sementaramu di negara tujuan. Di acara ini, XJTLU akan memberitahukan detail mengenai ijin menetap dan akan membantumu memproses hal ini sesampainya kalian di sana.

  • Yang Perlu Dibawa

Mau belajar ke negeri orang, bawa apa ya…? Apa baju aja cukup? Berapa banyak uang yang harus dibawa? Atau tidak perlu bawa? Laptop? Dokumen?

Berbagai macam pertanyaan yang muncul akan dijawab di acara pre-dept ini. kalian juga akan diberikan sebuah daftar dan buku panduan mengenai apa saja yang harus dilakukan dan dibawa untuk lebih mempersiapkan rencana belajar ke luar negeri kalian.

Eduworld akan memastikan para siswa/i yang hadir maupun yang tidak hadir mendapatkan informasi tersebut dan selalu mengingatkan kalian agar menjadi lebih siap.


Setelah mendengarkan presentasi dari XJTLU mengenai apa-apa saja yang perlu dipersiapkan, para siswa/i maupun orang tua murid yang hadir diberikan waktu untuk bertanya dan berbincang-bincang dengan perwakilan XJTLU, sesama murid XJTLU, maupun dengan Eduworld.

Perbincangan ini tidak hanya seputar hal-hal teknik seperti yang telah disampaikan oleh XJTLU tapi juga mengenai budaya di Suzhou, China – tempat XJTLU berada, mengenai fasilitas kampus, dan hal-hal banyak lainnya.

Acara Pre-Departure Briefing merupakan acara yang penting dan berguna untuk lebih mempersiapkan teman-teman sebelum berangkat belajar ke luar negeri. Rest assured. Eduworld won’t let you miss the opportunity. Kalian akan selalu mendapatkan info yang kalian butuhkan.

Tunggu apalagi? Ayo daftar melalui EDUWORLD! EDUWORLD akan selalu membantu keperluan belajar ke luar negerimu, tahap per tahap, sampai kalian belajar di universitas tujuan, FREE OF CHARGE* 😉

 

/(RPR)

Copyright © . Eduworld. All rights reserved